Ketahuilah 15 Makanan Ini Baik Untuk Kesehatan Jantung Anda

Ketahuilah 15 Makanan Ini Baik Untuk Kesehatan Jantung Anda,- Makanan sendiri bisa menjadi salah satu penyebab datangnya suatu penyakit, termasuk penyakit jantung. Menurut hasil survei Sample Registration System (SRS) tahun 2014 penyakit jantung koroner menjadi penyebab kematian kedua di Indonesia setelah stroke. 

Ketahuilah 15 Makanan Ini Baik Untuk Kesehatan Jantung Anda
Sebenarnya penyakit jantung ini dapat dicegah dengan menerapkan pola hidup yang sehat seperti rajin berolahraga, mejauhi asap rokok, cek kesehatan secara rutin, dan mengkonsumsim makanan dengan gizi yang seimbang.

Dengan pola makan yang sehat akan membuay pendarahan darah menjadi lancar sehingga pastinya akan membuat jantung lebih sehat dan kuat. Untuk itu perlu diatur makanan yang memancing selera dan mengandung zat gizi yang membuat jantung sehat, dan berikut ini ada 15 Makanan Ini Baik Untuk Kesehatan Jantung Anda secara menyeluruh yakni diantaranya seperti :

  • Oatmeal
Oatmeal bisa menjadi pilihan sarapan yang tepat. Selain mampu membuat kenyang, oatmeal juga mampu menurunkan kebiasaan ngemil kita. Oatmeal juga bermanfaat untuk menstabilkan gula darah dan mengurangi LDL dalam darah.

  • Blueberry
Blueberry merupakan salah satu jenis buah yang mampu menjaga kesehatan jantung. Kandungan anthocyanin, salah satu antioksidan yang baik untuk melancarkan pembuluh darah. Antioksidan jenis inilah yang membuat warna khas pada blueberry.

  • Yoghurt
Yoghut merupakan olahan susu yang banyak diminati. Selain enak, yoghurt memiliki kandungan nutrisi yang baik bagi tubuh diantaranya kalium dan kalsium. Yoghurt rendah lemak sangat direkomendasikan untuk menjaga jantung agar tetap sehat.

  • Brokoli
Siapa yang tidak kenal sayuran ini? Brokoli memiliki kandungan kalori, serat, tinggi kalsium, dan Vitamin K. Brokoli bermanfaat untuk menurunkan LDL.

  • Bayam
Bayam mengandung vitamin A, vitamin K, serat, asam folat, magnesium, mangan, kalium, protein. Kandungan kolin dan inositol dalam bayam mampu menurunkan risiko terjadinya penimbunan plak pembuluh darah jantung.

  • Jeruk
Jeruk kaya akan vitamin C dan flavanoid. Flavanoid membantu menangkal radikal bebas dalam tubuh dan meningkatkan aliran darah dalam tubuh kita.

  • Ubi Jalar
Ubi jalar memiliki kandungan potasium lebih besar dari pisang. Potasium merupakan mineral yang baik untuk kesehatan jantung dan berperan membantu mengeluarkan natrium untuk menurunkan tekanan darah.

  • Ikan Salmon
Ikan salmon mengandung omega-3 yang tinggi. Omega-3 merupakan lemak baik dan bermanfaat untuk menurunkan tekanan darah dan ritme jantung.

  • Ikan Tuna
Meskipun harganya lebih murah dari ikan salmon, ikan tuna ternyata memiliki kandungan omega-3 yang tinggi apalagi jenis ikan tuna putih. Kandungan omega-3 pada ikan tuna putih 3 kali lebih besar dari ikan tuna lain.

  • Kacang Almond
Almond ini memiliki kandungan sterol, serat, dan lemak baik untuk jantung. Selain itu kacang almond juga mampu menurunkan Low-density lipoprotein (LDL).

  • Pepaya
Pepaya memiliki kandungan likopen yang tinggi Likopen sendiri berperan dalam menirunkan kadar kolesterol.

  • Anggur Merah Dan Resveratrol
Bila Anda minum alkohol, sedikit anggur merah mungkin menjadi pilihan yang sehat untuk jantung. Resveratrol dan catechin, dua antioksidan dalam anggur merah, dapat melindungi dinding arteri. Sedikit alkohol juga dapat meningkatkan HDL (kolesterol baik).

  • Minyak Zaitun
Minyak ini merupakan lemak sehat yang terbuat dari buah zaitun yang dihancurkan. Minyak zaitun kaya antioksidan yang sehat bagi jantung. Ia juga dapat melindungi pembuluh darah Anda. Saat minyak zaitun dipakai untuk menggantikan lemak jenuh, seperti mentega, ia juga dapat membantu menurunkan kadar kolesterol. Coba gunakan untuk salad dan memasak sayuran, atau dengan roti.

  • Kenari
Sedikit kenari sehari dapat menurunkan kolesterol Anda. Kacang ini juga dapat melindungi arteri jantung dari peradangan. Kenari penuh dengan omega-3, lemak sehat yang disebut lemak tak jenuh tunggal, dan serat. Anda bisa mendapatkan manfaatnya dengan mengganti lemak jahat seperti yang ada di keripik dan cookies, dengan minyak kenari.

  • Tahu
Makanlah tahu dan Anda akan mendapatkan protein vegetarian dalam jumlah besar yang juga kaya akan mineral untuk jantung, serat, dan lemak tak jenuh ganda. Tahu juga dapat menyerap rempah-rempah atau saus yang Anda gunakan untuk memasak.

Dan itulah ke 15 Makanan Yang Baik Untuk Kesehatan Jantung Anda Hidup sendiri merupakan sebuah pilihan, apakah mau hidup sehat atau sebaliknya ?? Tentunya semua makanan diatas sangat mudah untuk kita dapatkan, jadi mulai dari sekarang TIDAK ADA ALASAN lagi untuk tidak mengkonsumsi makanan sehat ! Yuk, Sayangi Jantung Kita Sejak Dini !!

Ketahuilah 15 Makanan Ini Baik Untuk Kesehatan Jantung Anda


Baca Juga Informasi Menarik Lainnya :

0 Response to "Ketahuilah 15 Makanan Ini Baik Untuk Kesehatan Jantung Anda"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel